Apakah Anda termasuk orang yang memiliki naluri ingin tahu, suka bekerja dalam team, percaya diri, dan (sedikit) cerewet? Apakah Anda juga sedang mencari pekerjaan paruh waktu untuk mensubsidi pendapatan Anda? Atau (mungkin) sekedar mencari kesibukan sementara anak-anak berada di sekolah?
Mungkin ini bukan cita-cita Anda sejak di bangku sekolah atau kuliah, tapi ada baiknya Anda pertimbangkan hal ini baik-baik;
“Anda hanya butuh kepribadian menarik, antusiasme, dan komunikasi untuk berkarir sebagai interviewer profesional (pewawancara) dalam proyek riset pasar."Anda samasekali tidak perlu meratapi usia yang beranjak separuh baya. Berkarir sebagai interviewer sangatlah fleksibel dan tentu saja, Anda akan mendapatkan pembayaran fee yang layak.
Hal yang menarik dari pekerjaan ini adalah bahwa (hampir) setiap orang bisa melakukannya dan berpeluang sama untuk mendapat kesuksesan. Tugas interviewer pada riset pasar adalah meminta pendapat dan sikap orang tentang topik-topik tertentu, dengan menggunakan kuesioner yang telah disiapkan dan mengisi jawaban baik di atas kertas (PAPI) atau online (CAWI).
Topiknya bervariasi tergantung pada siapa klien dan apa keinginannya. Andapun bisa bekerja untuk lembaga riset manapun sesuai keahlian Anda secara profesional. Hal ini tidak sekedar akan memberikan wawasan yang baru dan menarik, tetapi juga menunjukkan bahwa Anda memiliki kompetensi dan daya juang yang tinggi.
Anda bisa mengambil job (pekerjaan) di kantor riset pasar dan Anda mungkin lebih memilih untuk bekerja dari rumah. Jika Anda telah mengambil pekerjaan dan Anda akan bekerja dari rumah, maka Anda harus benar-benar kompeten dan profesional dalam mengorganisir jadwal kerja Anda sendiri dan juga menjadi bos bagi diri sendiri. Tidak jadi soal apakah Anda akan bekerja secara full time atau part time. Sebagai interviewer profesional, Anda akan mendapatkan fee dan peluang karir bagi yang membutuhkan fleksibilitas namun tetap memiliki antusiasme tinggi.
Ketika mencari pekerjaan sebagai interviewer, mungkin Anda akan mulai dengan melihat di koran lokal atau nasional, karena media ini biasa digunakan oleh beberapa perusahaan riset pasar untuk merekrut interviewer baru. Lowongan ini juga biasa diterbitkan secara online dan Anda dapat melakukan pendaftaran di web-web seperti Research Department yang merupakan komunitas para pekerja riset pasar. Perusahaan riset pasar biasanya akan terus melakukan perekrutan dan jika Anda ingin mendaftar secara online, mereka dengan senang hati akan menyimpan data Anda untuk proyek riset berikutnya dan akan menghubungi Anda saat proyek akan dimulai.
Bagi kebanyakan proyek riset pasar, terdapat beberapa metode pengambilan data seperti; wawancara tatap muka atau melalui telepon (CATI). Wawancara dari pintu ke pintu (door to door) dan di jalanan (intercept survey) akan melibatkan interaksi dengan banyak orang, membutuhkan wajah yang ceria, dan pribadi yang percaya diri. Sedangkan wawancara per telepon bisa dilakukan di kantor, atau juga dari rumah. Hal terpenting untuk dipersiapkan adalah daftar telepon, antusiasme, suara ramah, dan ruang kerja yang tertata sehingga tidak menyulitkan Anda ketika berbicara melalui telepon.
Interviewer profesional bisa menjadi sebuah gaya hidup bagi sebagian besar orang yang bersedia menggunakan waktunya untuk menjelajahi pengetahuan. Hal ini sangat bermanfaat dan tentu saja, sekali lagi, untuk mendapat bayaran yang layak. Jika Anda senang bekerja sendiri tapi masih menikmati manfaat sebagai roda penggerak yang penting dalam mesin riset pasar, maka ini bisa menjadi pilihan Anda.
Blogger Comment
Facebook Comment